
Kuningan, UPMKNews -- Pada Selasa, 18 Juni 2024/ 11 Dzulhijjah 1445 H Civitas Akademika STKIP Muhammadiyah Kuningan melaksanakan penyembelihan hewan qurban dalam rangka memperingati Idul Adha dan peristiwa pengorbanan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail AS. Penyembelihan hewan berlangsung di kampus tepatnya di halaman depan ruang Lazizmu dengan dihadiri jajaran panitia dan Sivitas Akademika STKIP Muhammadiyah Kuningan.
Kegiatan penyembelihan hewan qurban ini merupakan agenda rutin tahunan. Melalui Program Taqur (Tabungan Qurban) pada tahun ini STKIP Muhammadiyah Kuningan Qurban 1 ekor sapi dan 1 ekor kambing.
Program Taqur (Tabungan Qurban) inilah yang menjadi sumber dana dalam kegiatan penyembelihan hewan qurban di STKIP Muhammadiyah Kuningan. Program ini bisa diikuti oleh dosen dan karyawan dengan opsi jangka waktu 1 tahun (tabungan 300k/bulan) dan jangka waktu 2 tahun (150k/bulan).
Teknis penyelenggaraan kegiatan ini dimulai dengan penyusunan kepanitiaan untuk persiapan sebelum kegiatan sampai dengan pelaksanaan qurban pada hari H.
Abdul Qohar, S. Pd. selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa esensi dari kegiatan ini adalah Menjadikan Hari Raya Idul Adha sebagai momentum bagi kaum muslimin khususnya warga STKIP Muhammadiyah Kuningan untuk semakin meningkatkan rasa empati & berbagi kepada kaum fakir & miskin. Momentum Idul Adha juga harus dijadikan renungan bahwasannya harta, jabatan, anak, istri, suami & apapun yang merasa dimiliki manusia itu hakikatnya adalah titipan dan bahkan ujian dari Allah SWT.
Beliau juga mengutip salah satu kutipan "Allah tidak memerintahkan Nabi Ibrahim membunuh anaknya Nabi Ismail. Tapi Nabi Ibrahim hanya diminta Allah untuk membunuh rasa kepemilikannya. Karena pada hakekatnya semua milik Allah". (Yusi)